SAMPIT || Journalistpolice.com – Polres Kotim Polda Kalteng mengikuti Arahan dan Evaluasi (Anev) Final Beyond Trust Presisi yang digelar Polda Kalteng melalui Zoom Meeting di Aula Polres Kotim, Kamis pagi (13/02/25).
Informasi yang berhasil diperoleh media ini bahwa Kapolres Kotim, AKBP Resky Maulana Zulkarnain, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan mekanisme untuk mengevaluasi kinerja Polri memberikan pelayanan terbaik.
Sebagaimana yang disampaikan Kapolda Kalteng, Ir. Djoko Poerwanto, dalam arahannya menekankan pentingnya anggota untuk melaksanakan tugas sesuai aturan dan Standar Operasional Prosedur (SOP) dengan baik dan benar.
“Anggota agar melaksanakan tugas sesuai aturan atau melaksanakan tugas sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP),” tegas Kapolda.
Kapolda Kalteng juga meminta para Kapolres untuk segera memitigasi setiap gangguan di wilayah masing-masing dan selalu menjaga kesehatan serta perkuat soliditas setiap anggota Polri dalam melaksanakan tugas.
” Kegiatan ini merupakan mekanisme utk mengevaluasi kinerja Polri memberikan pelayanan terbaik, salah satunya Polres Kotim,” ujar Kapolres.
Kapolres Kotim berharap, kegiatan ini dapat menjadi perhatian bagi seluruh personel untuk meningkatkan Integritas dan pelayanan kepada masyarakat.
“Saya mengharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat menjadi Perhatian bagi Seluruh personel agar lebih meningkatkan pelayanan kepada Masyarakat,” tambahnya.
Untuk diketahui bahwa kegiatan ini diikuti oleh Kapolres Kotim, AKBP Resky Maulana Zulkarnain, S.H., S.I.K., M.H., bersama dengan Wakapolres Kotim, Kompol Tri Wibowo, S.E., S.I.K., dan PJU Polres Kotim, demikian (Red).
Sumber: Hms Polres Kotim (Adw/Hms)