spot_img
BerandaINFO POLISIJelang Nataru 2024-2025 Polres Kotim Imbau Masyarakat Jaga Keamanan

Jelang Nataru 2024-2025 Polres Kotim Imbau Masyarakat Jaga Keamanan

SAMPIT || Journalistpolice.com – Menjelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru) Polres Kotim imbau masyarakat di wilayah hukumnya untuk menjaga keamanan dan ketertiban (Kamtibmas).

Hal tersebut disampaikan Kapolres Kotim AKBP Resky Maulana Zulkarnain, melalui Wakapolres Kotim Kompol Tri Wibowo, Rabu 18 Desember 2024.

Ia mengimbau masyarakat Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) untuk selalu berhati-hati dan menjaga keamanan dan ketertiban (Kamtibmas) dalam setiap aktivitas yang dilakukan.

BACA JUGA  Polres Kotim Ikuti Arahan Kapolda Kalteng Melalui Zoom Meeting

Hal tersebut ia sampaikan untuk menciptakan suasana kondusif dan memberikan rasa aman selama liburan akhir tahun.

Wakapolres Kotim Kompol Tri Wibowo, nengatakan bahwa Polres Kotim selalu terbuka terhadap informasi dari masyarakat, baik terkait tindak pidana maupun aktivitas yang mencurigakan dan yang meresahkan.

Kompol Tri Wibowo,mengatakan kepada masyarakat untuk bekerjasama dengan kepolisian guna mencegah kejadian-kejadian yang tidak di inginkan.

BACA JUGA  Dukung Program Ketahanan Pangan, Polsek Rakumpit Kunjungi Warga di Kelurahan Pager

“Kami mengimbau masyarakat untuk menjaga diri dan selalu berhati-hati dalam setiap kegiatan, jika menemukan hal-hal yang mencurigakan atau tindak pidana, segera informasikan kepada kami. Kami siap merespons dan memberikan bantuan,” ujarnya Rabu 18 Desember 2024.

Kompol Tri Wibowo, juga menyoroti pentingnya melaporkan kepada polsek terdekat, jika masyarakat berencana meninggalkan rumah untuk mudik atau liburan. Hal ini penting untuk membantu kepolisian mengawasi wilayah-wilayah yang ditinggalkan demi mencegah aksi kriminalitas.

“Bagi masyarakat yang ingin mudik atau liburan, mohon laporkan kepada polsek setempat, ini untuk memudahkan kami dalam memantau keamanan lingkungan dan mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan,” jelasnya.

Kompol Tri Wibowo, menegaskan bahwa pihak kepolisian telah mempersiapkan pengamanan di tempat-tempat keramaian, seperti pusat perbelanjaan dan tempat wisata, untuk memastikan keamanan masyarakat selama Nataru, demikian (Red).

BACA JUGA  Polres Kotim Melepas Pendistribusian Sembako untuk Bakti Sosial dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke-79

 

 

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini