spot_img
BerandaINFO POLISIPolda Kalteng Resmi Buka Rekrutmen SIPSS 2026

Polda Kalteng Resmi Buka Rekrutmen SIPSS 2026

Html code here! Replace this with any non empty text and that's it.

“Kesempatan Emas bagi Sarjana”
PALANGKA RAYA  – KALTENG  || Journalistpolice.com –Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah (Polda Kalteng) resmi membuka penerimaan Calon Inspektur Polisi melalui jalur Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) Tahun Anggaran 2026.

Rekrutmen ini dibuka mulai 15 Januari hingga 22 Januari 2026 dan terbuka bagi putra-putri Kalimantan Tengah yang telah menyandang gelar sarjana serta berminat mengabdi sebagai perwira pertama Polri.

Pendaftaran dilakukan secara daring melalui laman resmi penerimaan Polri di https://penerimaan.polri.go.id.

BACA JUGA  Polresta Palangka Raya Jadi Tuan Rumah Penelitian Terkait Ini

Kapolda Kalteng Irjen Pol. Iwan Kurniawan melalui Karo SDM Polda Kalteng Kombes Pol. Leo Surya N. menegaskan bahwa seluruh rangkaian seleksi SIPSS tidak dipungut biaya.

“Penerimaan SIPSS ini gratis. Kami menjamin proses seleksi berjalan secara bersih, transparan, akuntabel, dan humanis,” ujarnya, Rabu (21/1/2026).

Ia mengajak para sarjana terbaik di Bumi Tambun Bungai untuk memanfaatkan kesempatan ini sebagai jalan pengabdian kepada bangsa dan negara melalui institusi Polri.

BACA JUGA  Tim Setkab RI Salurkan 1.000 Paket Bantuan untuk Korban Banjir

Sementara itu, Kabidhumas Polda Kalteng Kombes Pol. Budi Rachmat menjelaskan formasi SIPSS 2026

mencakup berbagai latar belakang pendidikan, mulai dari S2 Psikologi, Pengembangan Kurikulum, dan Kajian Ilmu Kepolisian, hingga S1 Kedokteran Spesialis, Ilmu Pemerintahan, Teknik Sipil, Farmasi, Ilmu Komunikasi, MIPA, serta bidang lainnya.

“Informasi lengkap mengenai persyaratan dan tahapan seleksi dapat diperoleh di kantor kepolisian terdekat atau melalui website resmi penerimaan Polri,” pungkasnya.

BACA JUGA  Bhabinkamtibmas Panarung Ajak Warga Waspada Curanmor dan Bahaya Korsleting

 

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini